
Politeknik Pelayaran Barombong Menjadi Salah Satu Lokasi Roadshow Kolaborasi IREEM, UK Indonesia, dan WRI Indonesia
Makassar, 17 November 2025 — Politeknik Pelayaran Barombong menjadi salah satu kampus yang dipilih sebagai lokasi pelaksanaan Roadshow FIRST (Future Leaders in Sustainable Transport) Program, sebuah inisiatif kolaborasi antara IREEM, UK PACT Indonesia, dan WRI Indonesia. Kegiatan yang berlangsung pada 17–20 November 2025 ini merupakan rangkaian roadshow di dua kota, yaitu Makassar dan Surabaya.
Roadshow ini menghadirkan talkshow interaktif bertema transportasi rendah karbon dan inovasi generasi muda dalam menghadapi perubahan iklim. FIRST Program sendiri merupakan intensive bootcamp yang dirancang untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa berkontribusi dalam inisiatif dekarbonisasi sektor transportasi.
Pada kegiatan yang digelar di Politeknik Pelayaran Barombong, hadir tiga narasumber yang memberikan wawasan mendalam kepada peserta, yaitu:
• Capt. Joe Ronald Kurniawan Bokau, Ph.D. – Dosen Politeknik Pelayaran Barombong
• Dr. Taufik Fajar Nugroho, S.T., M.Sc. – Dosen Teknik Perkapalan
• Luna Vidya – Communication Specialist
Direktur Politeknik Pelayaran Barombong turut memberikan sambutan pada pembukaan kegiatan. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi atas dipilihnya Poltekpel Barombong sebagai salah satu lokasi roadshow. Beliau juga berharap agar ada Taruna Politeknik Pelayaran Barombong yang dapat menjadi bagian dari 30 mahasiswa Changemakers — para pemimpin masa depan yang siap belajar, bereksperimen, serta menciptakan aksi nyata untuk mewujudkan transportasi rendah emisi. Para peserta terpilih nantinya berpeluang mengikuti program internasional untuk memamerkan inovasi dan hasil karya mereka di tingkat global.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan wawasan taruna mengenai isu dekarbonisasi transportasi sekaligus membuka peluang bagi generasi muda untuk berkontribusi dalam aksi iklim melalui inovasi yang nyata, kreatif, dan berkelanjutan.





