You are currently viewing Poltekpel Barombong menggelar Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dalam rangka peringatan Dies Natalis ke-43 tahun, Kamis(19/06)

Poltekpel Barombong menggelar Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dalam rangka peringatan Dies Natalis ke-43 tahun, Kamis(19/06)

Poltekpel Barombong menggelar Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dalam rangka peringatan Dies Natalis ke-43 tahun, Kamis(19/06

Kegiatan pengabdian masyarakat kali ini dilakukan di Lingkungan Sekitar Kelurahan Barombong yang dihadiri oleh 30 Nelayan dari Kelurahan Barombong. Kegiatan ini bertujuan memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dalam meningkatkan kualitas lingkungan dan kesejahteraan masyarakat setempat.

Dalam acara ini, Direktur Poltekpel Barombong Capt. Mochamad Abduh, M.M.Tr secara resmi membuka kegiatan tersebut. Hadir juga, Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Ibu Albertha Lolo Tandung, S.Si.T, M.T dan Kepala Desa Barombong yang diwakili oleh Kasi Ekonomi dan Pembangunan Ibu Hamsinah, S.I.Pem. Dalam sambutannya Direktur menyampaikan kegiatan pengabdian kepada masyarakat in merupakan salah satu bentuk kegiatan pengabdian yang sangat penting bagi kita semua. Melalui kegiatan in, kita dapat menumbuhkan kepedulian dan tanggung jawab sosial, serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Sebagai narasumber utama ibu Dahlia Dewi Apriani, S.T., M.T merupakan dosen dari Poltekpel Barombong memberikan materi tentang “Kepedulian Lingkungan Terhadap Pencemaran Laut Akibat Bongkar Muat Disekitar Pantai Barombong”. Dalam paparannya, beliau menekankan pentingnya menjaga kebersihan langkungan terutama lingkungan laut. Laut merupakan habitat alami ikan yang dapat dimanfaatkan oleh nelayan.

Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan pembersihan lingkungan sekitar kelurahan Barombong, Masjid Nur Bahri, dan Masjid At Taubah oleh Taruna Poltekpel Barombong

Tinggalkan Balasan